BAI News

Demokrat: Mengapa Bibit-Chandra Dipersoalkan?

Related Posts

JAKARTA - Fraksi Partai Demokrat menyayangkan sikap enam fraksi yang menolak dua pimpinan KPK Bibit Samad Riyanto dan Chandra M Hamzah dalam rapat kerja bersama Komisi Hukum DPR.

"Dulu mereka datang tidak pernah dipermasalahkan, kenapa tidak ada angin hujan (malah) dipersoalkan?," kata Ketua DPP Demokrat Bidang Hukum Benny K Harman di Gedung DPR, Senin (31/1/2011).

Ketua Komisi Hukum ini mengaku heran dengan penolakan yang disuarakan fraksi di luar Demokrat, PKB, dan PAN.

Menurut dia, keputusan Jaksa Agung mengesampingkan perkara (deponeering) dugaan penerimaan suap dan penyalahgunaan wewenang merupakan keputusan final yang mestinya dihormati semua pihak termasuk DPR. "Saya sebagai ketua (Komisi Hukum) sangat kecewa, tidak tahu mau apalagi," ujarnya.

Dia hanya berharap KPK tetap memiliki performa baik dalam menjalankan tugas. "Ini soal teknis saja soal hadir dan tidak hadir, karena itu saya minta KPK tidak boleh terpengaruh," pungkasnya.


Pesan dari Author
Arga Wijaya Hardy

Terimakasih sudah membaca artikel dari blog ane gan. Semoga bermanfaat. Dan jangan lupa tinggalkan komentar agan

Tidak ada komentar:

Leave a Reply


Arsip Blog

Followers

Statistik