Kebiasaan Aneh Orang yang Berpuasa
Related Posts
Berpuasa seperti yang kita ketahui adalah menahan lapar,haus serta menjaga hati,pandangan dan lainnya yang dilarang dalam agama.Tetapi,sering kita jumpai atau malah sering diri kita sendiri yang melakukan hal yang aneh saat berpuasa.Apa saja kebiasaan aneh saat orang berpuasa yang sering kita temukan?
1.Kebiasaan Tidur Mendadak
Seperti yang diketahui,kebiasaan tidur di saat puasa merupakan salah satu hal yang digemari.Aneh,padahal kalau tidak puasa tidak biasa tidur di siang hari,tetapi kalau puasa yang terjadi malah hobi tidur di siang hari.Tidur kalau sebentar tidak masalah,tetapi kalau berjam-jam hingga meninggalkan aktifitas tentunya akan membuang-buang waktu.
2.Jatuh Cinta Pada Jam
Jatuh cinta atau bukan,tetapi orang yang berpuasa sering sekali menghabiskan waktu dengan melihat jam.Alasannya karena ingin mengatahui jarak waktu berbuka puasa.Sebenarnya tidak masalah melihat jam,tetapi yang aneh kalau melihatnya berulang kali sampai seperti orang yang jatuh cinta pada jam dinding .
3.Badan Lemas Sekali
Badan lemas terjadi jika tidak saur atau tidak makan yang cukup diwaktu berbuka.Disitulah kita diuji oleh Allah SWT agar bertambah ketakwaan pada diri kita.Tetapi hal aneh yang terjadi malah kita sering sekali berpura-pura lemas sekali,lemas wajar tapi kalau sampai lebay dan tidak mau melakukan sesuatu,hal inilah yang tidak baik.Ingat Nabi SAW juga pernah berperang saat puasa lho ..
4.Tidak Kuat Berolahraga
Salah sekali,jika anda mengatakan orang yang berpuasa tidak kuat berolahraga.Kebiasaan yang aneh ini juga timbul dikalangan orang yang berpuasa,orang yang berpuasa dan saur dengan makanan yang cukup akan menyimpan banyak energi.Dan jangan khawatir,tidak ada ceritanya orang yang meninggal karena berpuasa sesuai aturan agama.Saya sendiri melakukan fitnes saat berpuasa pada sore hari,sampai pelatih fitnes bertanya,”Mas sebenarnya puasa atau tidak ? ,koq keringatnya banyak? “.Saya jawab,”Ya tetap puasa pak .. “.Bukan halangan bukan untuk berolahraga ?.Asal jangan olahraga yang terlalu berat,tentunya tidak masalah.Semuanya dilihat dari kondisi kebugaran kita masing-masing.
http://wajibbaca.com/extra/psikologi/2857-kebiasaan-aneh-orang-yang-berpuasa.html
Tidak ada komentar: