Foto Dan Video Pramugari Hong Kong Wajib Bisa Kung Fu
Related Posts
Terbanglah bersama Hong Kong Airlines. Jika beruntung, Anda akan menyaksikan jurus-jurus kung fu ala bintang laga zaman dulu, Bruce Lee, dikeluarkan para pramugarinya.
Para awak kabin maskapai ini memang sekarang diwajibkan belajar teknik kung fu jenis wing chun, seni bela diri yang melibatkan teknik bergulat dan mencolok . Teknik ini dikenal juga sebagai "Gaya Bruce Lee".
Seorang pramugari yang baru diterima kerja, Lumpy Tang, 22 tahun, tak menyangka bakal menerima pelatihan ini di hari pertama ia bergabung dengan maskapai ini. "Sempat terkejut di awalnya, tapi makin terbiasa dan kini saya menyukai seni wing chun," katanya.
Pelatihan ini diwajibkan setelah beberapa insiden terjadi di atas kabin hampir tiap pekan. Menurut Eva Chan, juru bicara maskapai, teknik bela diri ini sangat membantu kebugaran awak kabin untuk mengatasi kendala itu.
Ia mencontohkan dua pekan lalu ketika ada penumpang, seorang pria tambun, yang roboh karena diduga mabuk. Awak kabin sigap menolongnya, tanpa perlu "merasa terlalu berat".
"Secara normal, pramugari pasti tak akan mampu mengangkatnya. Namun setelah menguasai teknik kung fu, maka pekerjaan itu menjadi ringan," katanya.
Tidak ada komentar: